10 Makanan Untuk Kulit Cantik

Posted by

Baca Juga

10 Makanan Untuk Kulit Cantik- Mengonsumsi makanan-makanan berikut, tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga membuat kulit Anda semakin cantik. Tak perlu ragu mengonsumsinya setiap hari.

1. Paprika merah
Sayuran ini bisa dikonsumsi mentah atau dicampur dengan sayuran lain. Satu buah paprika merah mengandung 100 persen kebutuhan vitamin C harian Anda. Juga mengandung serat diet dan vitamin B6. Selain itu, paprika merah juga kaya akan carotenoids yang membantu menyamarkan kerutan di wajah dan meningkatkan sirkulasi darah dalam kulit, yang membantu Anda tampak lebih muda. Si merah ini juga bagus untuk melawan jerawat. Serta rendah kalori, hanya mengandung 30 kalori.




2. Dark chocolate
Dark chocolate kaya akan antioksidan, asam lemak dan flavanols yang membuat kulit Anda bersinar. Antioksidan dalam dark chocolate juga menghilangkan kulit kasar dan melindungi kulit dari sinar matahari. Cocoa yang terdapat dalam dark chocolate juga membuat arteri lebih relaks, menghasilkan sirkulasi darah yang berakibat baik pada kulit yang lebih sehat. Pilih yang mengandung 80% cocoa agar Anda tidak terjebak dalam tambahan gula dan susu dalam cokelat yang Anda beli.




3. Salmon
Salmon sangat baik untuk mengatasi stres, kecemasan, dan depresi. Salmon juga dapat memenuhi kebutuhan harian vitamin D Anda. Vitamin D berguna dalam pembentukan tulang, menjaga kesehatan otak dan usus. Vitamin D juga dapat mencegah kanker usus, gangguan jantung, dan gangguan tulang. Salmon kaya akan asam lemak omega-3 yang membantu mengurangi inflamasi, kerut, dan jerawat. Makanan tinggi omega-3 dapat membantu menghidrasi kulit. Selain kulit, salmon juga bagus untuk membuat rambut Anda sehat dan kuat.


4. Coconut oil
Coconut oil adalah sumber terkaya lemak jenuh, sekitar 90 persen kalorinya adalah lemak jenuh. Coconut oil mengandung lauric acid, agen antibakteri dan antivirus yang kuat mengusir virus, infeksi, inflamasi, dan jerawat. Minyak kelapa juga kaya akan asam lemak esensial dan vitamin E, yang dapat membuat kulit Anda lembut dan bebas jerawat. Gunakan coconut oil sebagai body cream dan konsumsi 1 sendok makan setiap hari. Coconut oil juga bagus untuk tiroid. Ada bukti pula yang menyebutkan bahwa minyak ini dapat membantu menurunkan berat badan.



5. Teh hijau
Mengonsumsi teh hijau setiap hari dapat membuat tubuh Anda sehat sekaligus memberi nutrisi untuk kulit. Teh hijau mengandung antioksidan dan asam amino yang unik, L-theanine yang membantu merelaksasi tubuh dan menurunkan stres. Saat teh sedang diseduh air panas, teh hijau mengeluarkan catechins, jenis antioksidan yang berfungsi sebagai anti kanker dan anti inflamasi. Teh hijau juga dapat membantu mencegah Anda berisiko mengalami tekanan darah tinggi. Minum 3 cangkir sehari dapat memberi hasil maksimal.



6. Bayam
Bayam mengandung folat, zat besi, klorofil, vitamin E, magnesium, vitamin A, serat, protein nabati, dan vitamin C. Semua ini bagus untuk kulit Anda. Bayam mengandung antioksidan yang melawan semua jenis masalah kulit. Tambahkan dalam menu diet sehari-hari Anda dan rasakan khasiatnya.






7. Seads
Chia seeds, hemps seeds, sunflower seeds, pumpkin seeds, dan flax seeds sangat baik untuk kulit Anda. Pumpkin seeds dan sunflower seeds kaya akan selenium, vitamin E, magnesium, dan protein. Selenium dan protein dapat menyamarkan kerutan, vitamin E menghaluskan kulit dan magnesium menurunkan level stres. Asam lemak omega-3 yang terdapat dalam flax seeds dan chia seeds sangat sempurna untuk melawan kerutan dan jerawat. Cukup tambahan jenis seeds yang Anda sukai untuk topping salad atau oatmeal. Atau, bisa juga ditambahkan dalam minuman yogurt atau green smoothies

8. Seledri
Mungkin banyak orang menyepelekan seledri hanya sebagai penyedap masakan. Padahal seledri mengandung vitamin K yang menjaga tekanan darah. Dapat menurunkan level stres (stres dapat menyebabkan migrain, kulit kusam, dan kanker). Seledri juga mengandung sodium dan potasium alami yang membantu menghindari kita dari dehidrasi. Sebab kulit yang dehidrasi bisa menyebabkan kekeringan, jerawat, kerutan. Seledri juga sangat rendah kalori.





9. Pepaya
Hanya mengandung 39 kalori dalam 100 gram sajian, pepaya juga buah yang tidak mengandung kolesterol. Anda bisa mengonsumsi pepaya untuk menurunkan berat badan. Pepaya rendah fruktosa dan mengandung nutrisi antioksidan, kaya vitamin C dan E serta beta karoten, yang bagus untuk mencegah inflamasi dan jerawat. Vitamin C juga membantu kulit Anda terhindar dari kerusakan akibat sinar matahari.





10. Wortel
Wortel tidak hanya bagus untuk mata, tapi juga untuk kulit. Wortel kaya akan vitamin A yang mencegah produksi sel berlebihan dalam lapisan luar kulit. Vitamin A juga mengurangi perkembangan sel kanker kulit. Jadi pastikan Anda mengonsumsi setengah cangkir wortel setiap hari untuk kulit yang sempurna.



TP
sumber: en.amerikanki.com

Blog, Updated at: 22.53
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Artikel Lainya

Arsip Blog