Baca Juga
Fakta Unik Tentang Lidah Manusia - Lidah adalah
kumpulan otot rangka pada bagian lantai mulut yang dapat membantu pencernaan makanan dengan mengunyah
dan menelan. Lidah dikenal sebagai indera pengecap yang banyak memiliki
struktur tunas pengecap. Lidah juga turut membantu dalam tindakan
bicara.Juga membantu membolak balik makanan dalam mulut. Tanpa adanya lidah kita tidak bisa merasakan
rasa pedas,manis,asin,asam, dll.
Lalu Apa Keunikan dari Lidah??
1.Sekitar 70 % bau mulut
disebabkan karena lidah. Lidah yang jarang dibersihkan atau digosok akan tampak
kuning pada bagian permukaannya. Warna kuning inilah yang menyebabkan mulut
kita jadi bau. Jadi jangan hanya memperhatikan kesehatan gigi, tapi perhatikan juga
kesehatan lidah kita. sebuah riset dari University of Michigan School of Medicine
menemukan bahwa sekitar sepertiga spesies bakteri yang ditemukan di lidah tidak
akan berkembang pada bagian mulut lainnya (akan menetap di lidah). Kuman yang
terjebak di lidah dapat menyebabkan bau mulut dan mempengaruhi indera perasa.
Pertumbuhan bakteri yang berlebih pada lidah dapat mengubah lidah anda kuning,
putih atau bahkan hitam dan tampak berbulu.
2.Lidah mempunyai seperti tonjolan-tonjolan pada bagian permukaannya yang disebut papila. Jika kamu pernah minum air yang sangat panas secara langsung, akan merusak tonjolan-tonjolan tersebut dan membuat kamu sulit merasakan rasa manis,pahit,asin,asem,dll. Akan tetapi, lidah mempunyai kemampuan untuk mengganti sel-sel nya yang telah rusak. Jadi tidak perlu takut, anda tidak akan bisa merasakan rasa sesuatu lagi ^^
3.Lidah bisa terkena kanker. Berdasarkan riset kanker menurut WHO (Globocan 2008) Pria di Asia Tenggara paling banyak menderita kanker mulut. Sekitar 5.000 kasus kanker mulut di Indonesia tahun 2008 menyebabkan kematian mencapai 2.143.
4.Lidah merupakan bagian terpanjang pada mulut. Ternyata panjang lidah normal bisa mencapai 5-6 cm. Akan tetapi, dalam Guinness Book of World Records pada 2011, seorang pelajar asal California berhasil mencetak rekor lidah terpanjang di dunia dengan panjang mencapai 9,75 cm. Tidak percaya?? ini bisa langsung lihat gambarnya di bawah ini.
Siapa laa idola ibunya waktu mengandung ini orang yaa hahaha..
5. Fakta yang terakhir tentang lidah adalah Warna Lidah bisa menunjukkan
kondisi yang sedang di alami manusia, seperti warna lidah putih yang menunjukkan
menderita tifus, gejala flu, gangguan pencernaan, dll. Itulah mengapa dokter
selalu menyuruh pasien yang sedang berobat untuk membuka mulut. Gunanya untuk
melihat warna lidah dari si pasien.
Sekian artikel saya tentang
Keunikkan dari Lidah Manusia, semoga bermanfaat